Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengatasi Stres Agar Tidak Berlanjutan - Ampuh 100% !!

Sahabat Ucirego apa kamu pernah mengalami stres? Jika pernah, eitss jangan khawatir, karena hampir setiap orang pasti pernah mengalami nya. Namun, kondisi ini tidak baik apabila dibiarkan berlarut-larut, karena akan menimbulkan gangguan kesehatan.

Nah, untuk itu pada artikel ini Ucirego akan membagikan tips agar stres tidak terus berlanjut, ada beberapa cara yang dapat kita coba untuk mengatasi nya.

cara mengatasi stres

Sebelum itu perlu untuk diketahui, bahwa stres adalah suatu kondisi yang sangat umum terjadi bagi setiap orang.
Dalam kondisi yang normal, justru stres bisa memberikan dampak yang positif, misalnya saja membantu kamu bekerja lebih cepat ketika harus menyelesaikan tugas sebelum deadline nya. Namun, stres juga dapat berdampak negatif apabila berlarut-larut dan tanpa adanya penanganan.

Berikut adalah dampak dari stres yang mungkin dapat terjadi.

1. Mengakibatkan Sakit Perut

Apabila kamu sedang mengalami stres ringan, mungkin tidak sampai mengalami gejala sakit perut. Namun saat kamu sedang mengalami stres yang berat, memungkinkan kamu akan mengalami sakit perut dan bahkan sampai mual-mual.

2. Diare

Apabila kamu terlalu sering mengalami stres, maka akan memungkinkan kamu mengalami diare hal ini dikarenakan sistem pencernaan menutup, sehingga dapat memengaruhi kemampuan tubuh dalam menyerap nutrisi yang berasal dari makan-makanan yang kamu konsumsi.

3. Mengakibatkan Siklus Menstruasi Bermasalah

Bagi para wanita, stres juga berdampak terhadap tubuh yang dapat membuat siklus menstruasi menjadi tidak teratur serta dapat membuat menstruasi menjadi sakit atau telat.

4. Meningkatnya Asam Lambung

Apabila seseorang sedang mengalami stres berat maka akan berpotensi untuk lebih banyak makan, bahkan mungkin lebih banyak mengonsumsi makanan yang tidak sehat. Ia juga memiliki kecenderungan untuk lebih sering mengonsumsi alkohol dan juga rokok.

Semua kebiasaan itu bisa menyebabkan sakit perut dan refluks asam lambung. Apabila tidak segera diobati, akan berdampak buruk. Misalnya dapat menimbulkan luka dan jaringan parut pada lambung.

5. Menyebabkan Sakit Kepala

Saat mengalami stres, otot-otot di kepala, leher, serta bahu akan menjadi tegang. Hal tersebut dapat menyebabkan sakit kepala dan migrain.
Untuk mengatasinya dengan menerapkan berbagai teknik relaksasi yang dipercaya dapat membantu kita dalam meredakan dampak stres terhadap tubuh.

Tips Mudah dalam Mengatasi Stres

Langkah awal untuk mengatasi stres adalah dengan mencari tahu terlebih dahulu apa penyebab dari stres yang kamu alami. Dengan begitu, kamu bisa memikirkan apa jalan keluarnya.
Apabila stres yang kamu alami karena suatu masalah, maka selesaikan masalah tersebut jika begitu stres juga dengan sendirinya dapat teratasi.

Namun apabila penyebab stres belum teratasi, maka lakukanlah hal-hal berikut ini untuk mengatasi stres dan membuat pikiran mu jadi lebih rileks.

1. Rajin Berolahraga 

Olahraga teratur bisa membantu dalam melepaskan hormon endorphin yang dapat membuat tubuh menjadi lebih bahagia dan juga dapat meningkatkan suasana hati.
Akan tetapi, saat pandemi seperti sekarang ini, sahabat Ucirego tidak dianjurkan berolahraga di tempat umum yang ramai.
Olahraga ringan dapat dilakukan di rumah atau pun halaman rumah seperti jogging. Kamu masih dapat melakukan olahraga di rumah saja seperti melakukan olahraga yoga untuk menenangkan pikiran.

2. Menerapkan Diet Sehat

Stres dapat memicu keinginan untuk mengonsumsi makanan yang tidak sehat. Hal demikian akan membuat suasana hati menjadi semakin buruk.
Upaya untuk menghindari hal tersebut, kamu dapat menyediakan cemilan sehat dan bergizi agar tubuh tetap ideal. Serta dianjurkan untuk mengatur gula darah yang akan membuat tubuh dan emosi menjadi lebih stabil.

3. Berpikir Positif

Selalu berpikir positif dapat menjauhkan kamu dari rasa stres yang berlebihan. Apabila kamu selalu berpikir positif maka tidak saja membuat stres mu menjadi berkurang, akan tetapi juga bisa meningkatkan prestasi mu.

Mengucapkan dan memikirkan hal-hal yang positif bisa membuat tubuh dan otak merespon dengan baik pula.

4. Melakukan Aktivitas Yang Disukai

Kamu dapat melakukan aktivitas yang kamu sukai yang menyenangkan menurut mu hal itu dapat dikaitkan dengan total kortisol dan tekanan darah yang lebih rendah, dan juga persepsi tentang fungsi fisik yang lebih baik.
Seseorang yang menghabiskan waktu untuk kegiatan kreatif, cenderung memiliki suasana hati yang lebih positif.

5. Kurangi Menggunakan Media Sosial

Apabila terlalu banyak mengonsumsi informasi di media sosial maka dapat menyebabkan kecemasan. Sehingga kita perlu membatasi akses media sosial. Terlebih di tengah pandemi seperti saat ini, berita hoax juga menyebar lebih banyak.
Sangat penting untuk kita semua mendapatkan informasi yang benar. Jika kamu merasa sudah terlalu banyak mengakses informasi pada media sosial, maka ambillah jeda untuk mengistirahatkan otak dan fisik agar tidak timbul rasa stres.

Penutup

Itu dia cara mengatasi stres, yang dapat Ucirego bagikan semoga bisa membantu sahabat Ucirego dalam mengatasi stres yang dihadapi.

Penulis: Leni
Uciregno
Uciregno Uci Regno adalah situs untuk komunitas yang memiliki minat di bidang perkembangan Teknologi dan Life Style.

Post a Comment for "Cara Mengatasi Stres Agar Tidak Berlanjutan - Ampuh 100% !!"